Call center adalah layanan dari perusahaan yang digunakan untuk menampung pertanyaan, saran, keluhan, dan informasi dari pelanggan (konsumen) ataupun dari masyarakat yang ingin bertanya mengenai produk atau layanan yang disediakan oleh suatu perusahaan. Call center juga berfungsi untuk menanggapi dan memberikan pelayanan informasi terhadap pelanggan dan juga masyarakat yang membutuhkan informasi mengenai produk ataupun jasa.
Telkomsel menyediakan layanan call center gratis / bebas pulsa dan berbayar kepada para pelanggannya baik itu pengguna Kartu Halo, Simpati, Loop, dan juga Kartu As. Telkomsel menyediakan beberapa layanan call center yang bisa dihubungi dari berbagai belahan Negara di dunia termasuk tentu saja Indonesia. Pada kesempatan kali ini akan saya sampaikan nomor-nomor call center telkomsel yang bisa sahabat hubungi.
Berikut adalah 3 nomor call center telkomsel yang bisa sahabat hubungi dari mana saja, baik itu dari nomor Kartu Halo, Simpati, Loop, dan Kartu As atau bisa juga dari telepon rumah ataupun nomor dari operator lainnya. Data yang saya sampaikan di bawah ini bersumber dari situs resmi Telkomsel Indonesia.
Call Center 188
Nomor ini khusus diperuntukkan bagi pelanggan telkomsel. Bagi sahabat yang menggunakan kartu Prabayar seperti Simpati, Loop, dan Juga kartu AS maka akan dikenakan biaya atau tarif 300 rupiah setiap menghubungi Customer service. Bagi pengguna prabayar (Kartu Halo), sahabat bisa mencoba menghubungi nomor tersebut ataupun nomor 133 (Bebas Bayar)
Call Center 0807 1811 811
Nomor tersebut dikhususkan untuk pertanyaan umum. Jadi untuk masyarakat yang bukan merupakan pelanggan telkomsel bisa bertanya melalui nomor yang telah disediakan oleh telkomsel tersebut. untuk biaya atau tarifnya adalah berlaku tarif lokal.
Call Center +628110 000 333 (bebas biaya)
Nomor tersebut bebas biaya untuk menghubunginya, tetapi call center tersebut hanya dikhususkan untuk customers yang menghubungi dari luar negeri. Tentu saja sahabat yang berada di Indonesia tidak direkomendasikan untuk menelpon nomor tersebut.
53 komentar
Kalau penjualnya masih bingung, Kakak bisa memintanya untuk bertanya kepada distributor pulsanya. Pasti tahu 🙂
Saya mau bikin kapok teman saya.. Biar tdk modus lg
Tp taman saya tetap kekeh untuk minta no sn'a ka.. Padahal sudah ada di sms'a tp dia tetep kekeh tdk menagkuianya... Dan tetep minta no sn.. Karna diaplikasi kredivo tdk ada no sn.. Tp hanya ada id taransaksi... Tolong ka dberikan pencerahanya ka..
Saya isi pulsa ke no : 081224376546
Saya di kasih no SN nya : 006100386764819
Terus kata admin game nya , tidak ada pulsa masuk dengan no SN yang tertera/anda sebut kan
Tolong di bantu dan di cek kan lagi , apakah salah no SN yang di berikan di atas
Kalau nomornya lama, kemungkinan nomornya sudah hangus karena masa tenggang habis (tapi lupa isi ulang) Kak 😊
Saya ingin bertanya mengenai migrasi ke Kartu Halo dari salah satu blog Kakak. Namun karena komentarnya dibatasi, maka saya berkomentar di sini.
Jadi saya menyetujui untuk migrasi ke Kartu Halo pada hari Jumat, 21 Agustus 2020 jam 10:43. Sebenarnya saya sudah ragu. Dan saya juga sudah mencoba banyak bertanya. Awalnya saya menyetujui karena saya pikir kalau saya tidak puas dengan layanannya, bisa saya batalkan di kemudian hari. Namun ternyata ada banyak hal yang saya kurang tahu.
Lalu saya menemukan beberapa review dan blog ini, dengan segera saya kirimkan email ke CS Telkomsel. Dan setelah itu saya ditanyakan berbagai macam pertanyaan termasuk alasan untuk membatalkan Kartu Halo, lokasi detail, dan capture log panggilan 188.
Setelah itu bagaimana ya Kak? Mohon bantuannya.... terima kasih. Maaf mengganggu.
Semoga proses pembatalan kartu Halo Kak Anindya saat ini sudah berhasil ya...
ebu juga nerarti
Gimana solusinyaa boss karna saya tidak minta kode SN ke outlet conter tempat saya beli pulsa tadi
Apa terpotong pulsa begitu kalau melakukan panggilan dari dalam negeri..
terima kasih mba
Nomor center +628110000333 kan memang hanya disediakan untuk pengguna yang berada di luar negeri Kak. Kalau masalah terpotong atau tidak, saya tidak tahu karena saya belum pernah melakukan panggilan ke nomor tersebut Kak. Oh iya, maaf e-mailnya belum sempat saya balas, saya balas disini saja Kak. Salam kenal ya...