Beranda
Sekitar Kita
XL
Nomor Customer Service XL Prabayar & Pascabayar
Ketika sahabat pengguna kartu XL prabayar sedang mengalami masalah dengan nomor XL yang sahabat gunakan seperti kartu XL pulsanya berkurang sendiri, sering gagal melakukan panggilan, dan lain sebagainya maka sahabat bisa menghubungi nomor customer service (CS) XL. Selain permasalahan yang berhubungan dengan nomor XL yang sahabat gunakan, sahabat juga bisa bertanya tentang program dan promo XL yang sedang berjalan.

Nomor CS XL Prabayar dan Pascabayar

  • Bagi sahabat yang ingin melakukan panggilan dari nomor XL yang sahabat miliki, bisa langsung menghubungi 887
  • Bila ingin menghubungi CS dari nomor lain, sahabat bisa melakukan panggilan ke (021) 57959817
  • Bila ingin menghubungi lewat e-mail, sahabat bisa mengirimkannya ke alamat customerservice@xl.co.id
  • Sahabat juga bisa menghubungi lewat twitter di @myXLCare, selanjutnya bila sahabat ada pertanyaan atau keluhan, sahabat bisa memention akun @myxlcare
  • Melalui Facebook Fanpage @myXL, sahabat juga bisa menghubungi XL. Caranya adalah dengan meng "Like" Fanpage MyXL kemudian sahabat bisa mengirimkan pesan dengan menekan tombol "Send Message"
  • Sahabat juga bisa mengirimkan pesan lewat Live Chat di xl.co.id dengan cara sahabat buka website www.xl.co.id , kemudian sahabat buka box chat (di kanan bawah), selanjutnya isi data kemudian start chat.
  • Dengan membuka alamat xl.co.id/myxlforum sahabat akan bisa membuat thread, kemudian menyampaikan pertanyaan dan keluhan. Info: cara ini saya coba sudah tidak bisa.
  • Sahabat juga bisa menggunakan menu bantuan di aplikasi MyXL yang bisa sahabat download gratis di Playstore untuk menyampaikan keluhan dan pertanyaan.
Berbicara masalah kartu prabayar dan pasca bayar, kedua jenis kartu tersebut memiliki perbedaan yang sangat mencolok. Perbedaan antara kartu prabayar dan kartu pasca bayar adalah apabila kartu prabayar, sahabat harus memiliki pulsa untuk bisa melakukan panggilan, sms, dan membeli paket internet, nelpon, sms, ataupun paket combo. Sedangkan apabila sahabat menggunakan kartu pasca bayar, sahabat bisa membeli paket internet, nelpon, sms, atau paket combo, serta melakukan panggilan dan sms tidak perlu memiliki pulsa terlebih dahulu. Berikut adalah kelebihan dan kelemahan bila menggunakan kartu prabayar dan kartu pascabayar.

Kelebihan Kartu Prabayar

  • Untuk mendapatkan kartu perdana kartu prabayar sangat mudah, sahabat tinggal membelinya di konter atau toko yang banyak menjual kartu perdana. Bila kartu tidak diisi pulsanya maka otomatis akan hangus setelah melewati masa tenggang.
  • Tidak perlu memikirkan bayar tagihan pulsa setiap sebulan sekali.
  • Bebas isi pulsa kapan saja dengan nominal berapapun (tidak dibatasi).


Kekurangan Kartu Prabayar

  • Bila kehabisan pulsa dan tidak menemukan penjual pulsa, maka komunikasi akan terganggu. Meski demikian, sahabat bisa memanfaatkan layanan pulsa darurat.


Kelebihan Kartu Pascabayar

  • Sahabat tidak perlu takut kehabisan pulsa, karena sistem dalam karu pasca bayar adalah sahabat memakai terlebih dahulu, kemudian baru membayarnya.


Kekurangan Kartu Pascabayar

  • Untuk membuka & menutup kartu pascabayar, sahabat harus datang ke kantor/ cabang resmi penyedia layanan.
  • Bila penggunaannya tidak terkontrol dengan baik, maka tagihan pembayaran pulsa bisa membengkak.
  • Untuk membayar tagihannya tidak semudah membeli pulsa prabayar.
  • Meski kartu tidak digunakan sama sekali, pelanggan harus membayar biaya bulanan (untuk jumlahnya tergantung kebijakan masing-masing provider).
Kelihatannya enak menggunakan nomor pasca bayar ya? Tetapi setiap jenis kartu, baik itu kartu pra bayar atau kartu pasca bayar memiliki kelebihan dan kelemahan masing-masing. Semoga membantu dan bermanfaat ...

Penulis blog

Tidak ada komentar