Catatan Saya Telkomsel

Kuota 500 MB Hanya Rp 10 Setelah Ikut Program #TelkomselMauPDKT

Evy Nurvitasari
4 Komentar
Beranda
Catatan Saya
Telkomsel
Kuota 500 MB Hanya Rp 10 Setelah Ikut Program #TelkomselMauPDKT
Hari ini saya dapat kuota internet telkomsel 500 MB dengan harga Rp 10 setelah mengikuti program #TelkomselMauPDKT. Uniknya, saya mendapatkan program ini juga tanpa sengaja. Waktu itu saya membuka aplikasi MyTelkomsel, sebelum masuk ke halaman utama, ada penawaran terbatas yang isinya adalah “Isi surveinya dan dapatkan 500MB dengan Rp.10 hanya untuk pelanggan Simpati, Kartu As, dan Loop” Lebih lengkapnya adalah seperti gambar di bawah ini.

Setelah saya pilih tombol “Klik di sini” selanjutnya saya dibawa ke halaman promo tersebut. Selanjutnya saya disuruh untuk memasukkan Email saya, selanjutnya setelah saya memasukkan, kemudian saya dibawa ke halaman yang isinya adalah sebagai berikut:
Terima kasih telah meluangkan waktu untuk membantu kami melayani Anda dengan lebih baik melalui program #TelkomselMauPDKT. Telkomsel menjaga kerahasiaan data Anda dengan sangat serius. Informasi data yang kami peroleh akan dikelola secara anonim dan agregat untuk meningkatkan kepuasan Anda. Kami akan mengirimkan email verifikasi ke [Email yang sudah saya isikan] dalam waktu 12 jam. Klik Link pada email dan kami akan segera kirimkan hadiah Anda.
Selanjutnya ada notifikasi email di HP saya. Setelah saya buka, ternyata adalah dari telkomsel yang isinya adalah verifikasi email setelah mengikuti program #TelkomselMauPDKT. Untuk lebih lengkapnya adalah seperti gambar di bawah ini.

Setelah saya pilih tombol “Klik di sini untuk verifikasi” kemudian saya dibawa ke halaman yang isinya menjelaskan bahwa email yang saya masukkan sudah terverifikasi. Selang beberapa detik, saya mendapatkan sms yang berisi bahwa saya mendapatkan paket promo internet 500 MB dengan masa aktif 2 hari dengan harga Rp 10.

Setelah saya cek kuota melalui MyTelkomsel, benar saja kuota saya bertambah 500 MB. Sebelumnya saya juga mendapatkan kuota 2 GB dengan harga Rp 10 dari program pesta kuota telkomsel. Sehingga saya memiliki kuota tambahan 2.5GB yang harus saya habiskan dalam waktu 2 hari. Tenang saja, buat download Film menggunakan youtube menggunakan Aplikasi Snaptube, kuota 2.5 GB akan segera habis hehehe... Semoga bermanfaat ...

Penulis blog

4 komentar

  1. Unknown
    Unknown
    07 November, 2019
    Tapi kenala langsung cepat habis, padahal belum di pakai buat internettan
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      07 November, 2019
      Maksudnya tidak dipakai buat internetan gimana Kak? Apa layanan datanya tidak diaktifkan? Atau 1 minggu internet tidak aktif?

      Masa aktifnya kan hanya 2 hari Kak, jadi kalau 3 hari tidak dipakai ya akan hangus 😂
  2. Unknown
    Unknown
    15 September, 2019
    Saya gk tau cara ambil nya
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      15 September, 2019
      Kalau program Telkomsel PDKT, kuota memang langsung dikirimkan tanpa kita mengambilnya Kak. Kalau promo program lainnya, biasanya ada SMS yang berisi petunjuk nya. Sebagai contoh paket Pesta Kuota, hanya membalas OK kemudian dikirim ke 5111.