Hari ini salah satu nomor telkomsel (Kartu As) saya mendapatkan pemberitahuan berupa pesan SMS yang memberikan promo paket internet murah. Setelah saya menghubungi kode dial UMB *363*838# selanjutnya saya mendapatkan penawaran promo paket internet telkomsel yang cukup murah.
Paket yang ditawarkan cukup bervariasi, yaitu dari harga Rp 17.000 dengan kuota 2GB sampai dengan Rp 110.000 dengan kuota 22GB. Total ada 5 Paket internet yang ditawarkan melalui kode dial UMB *363*838# yaitu:
- Paket 2 GB Flash dengan harga 17 Ribu
- Paket 4 GB Flash dengan harga 32 Ribu
- Paket 9 GB Flash dengan harga 55 Ribu
- Paket 13 GB Flash dengan harga 75 Ribu
- Paket 22 GB Flash dengan harga 110 Ribu
Kelima paket internet promo yang ditawarkan oleh telkomsel memiliki masa aktif yang sama yaitu 30 hari. Berdasarkan info dari operator juga disebutkan bahwa paket tersebut bisa diperpanjang atau dengan kata lain bahwa sahabat bisa berlangganan paket tersebut. Meski demikian, biaya pembelian pertama paket dan biaya perpanjangannya tidak akan sama karena berdasarkan informasi dari telkomsel diketahui bahwa harga untuk perpanjangannya sesuai dengan lokasi atau zona sahabat berada/ tinggal.
Karena kuota internet yang ditawarkan adalah Paket Flash, maka kuota tersebut bisa digunakan full 24 jam tanpa pembatasan waktu. Selain itu, kuota internet yang didapatkan juga bisa digunakan di semua jaringan seperti 2G, 3G, dan 4G. Yang penting terdapat sinyal internet telkomsel, dan masih di area Republik Indonesia. Apabila sahabat sedang bepergian ke luar negeri, maka kuota ini tidak bisa digunakan.
Berdasarkan percobaan yang saya lakukan di 4 nomor telkomsel yang saya miliki, ternyata hanya 2 nomor yang bisa digunakan untuk memaketkan paket promo tersebut. Kebetulan 2 nomor tersebut adalah 1 nomor kartu As dan 1 nomor Simpati, sedangkan 2 nomor As dan Simpati lainnya tidak bisa.
Jadi yang mendapatkan promo adalah nomor yang pada saat ini tidak terdaftar atau berlangganan paket internet, sedangkan 2 nomor yang saat ini masih aktif menggunakan paket combo 15 GB tidak bisa mengakses Kode Dial UMB *633*838#. Semoga membantu dan bermanfaat.
Tidak ada komentar