Salah satu fitur yang sering diunggulkan oleh Indosat Im3 Ooredoo adalah Pulsa Safe. Karena istilah yang digunakan cukup asing dan kelihatan keren, maka banyak yang melihat fitur tersebut adalah sesuatu yang hebat. Apakah benar demikian? Untuk menjawabnya, saya akan paparkan tentang kelebihan dan kekurangan dari pulsa safe indosat, selanjutnya silakan sahabat nilai sendiri apakah fitur tersebut memang pantas untuk dikatakan unggulan.
Sebelumnya saya sudah pernah membahas tentang pengertian dan fungsi dari pulsa safe indosat im3 ooredoo. Pada tulisan saya tersebut, saya sudah jelaskan bahwa pulsa safe indosat adalah pulsa yang berfungsi untuk menolong pengguna nomor indosat im3 ooredoo untuk tetap bisa mengakses jaringan internet meskipun kuotanya sudah habis dan untuk melindungi pulsa agar tidak cepat habis karena kelebihan pemakaian internet.
Dari pengertian pulsa safe yang sudah saya sebutkan di atas, bisa disimpulkan bahwa pulsa safe indosat indosat im3 ooredoo memiliki 2 fungsi khusus yaitu agar penguna tetap bisa internetan meski kuota internet sudah habis, dan juga sebagai pembatas agar pulsa reguler yang sahabat miliki tidak tersedot habis karena terpakai untuk mengakses jaringan internet. Agar lebih jelas lagi, berikut adalah kelebihan dan kelemahan dari pulsa safe indosat.
Seperti yang sudah saya sampaikan di atas, kelebihan dari pulsa safe indosat im3 ooredoo adalah pengguna tetap bisa melakukan internetan meski kuota internet yang dimiliki sudah habis. Bagi sahabat yang memiliki pulsa utama (reguler) yang banyak juga tidak perlu khawatir dengan kebocoran pulsa akibat habisnya kuota internet yang biasanya otomatis akan menggunakan pulsa utama untuk mengakses jaringan internet karena adanya fitur pulsa safe.
Kekurangan dari pulsa safe indosat im3 ooredoo adalah sedikitnya kuota cadangan (pulsa safe), kecepatan pulsa safe yang tidk cepat, dan tetap bisa memalak pulsa utama. Ada 2 jenis pulsa safe yang diberikan oleh indosat yang memiliki kekurangan masing-masing. Untuk lebih jelasnya berikut adalah kelemahan atau kekurangan dari 2 jenis pulsa safe indosat im3 ooredoo.
- Pada pulsa safe gratis, indosat im3 ooredoo hanya menyediakan kuota cadangan 50MB dengan kecepatan yang sangat lambat yaitu hanya 64kbps. Setelah kuota tersebt habis, maka otomatis sahabat sudah tidak bisa mengakses internet.
- Pada pulsa safe Rp 10.000/hari, indosat tetap memalak pulsa yang sahabat miliki yaitu maksimal Rp 10.000/hari. Setelah pulsa sahabat terpotong Rp 10.000 maka otomatis koneksi internet akan dihentikan. Yang menyedihkan adalah bahwa dengan Rp 10.000 tersebut, sahabat hanya mendapatkan kuota 2MB meski kecepatannya normal.
Sebelumnya saya sudah mencoba mencari tahu lebih banyak tentang fitur pulsa safe indosat im3 ooredoo di halaman website resmi indosat, akan tetapi saya tidak pernah mendapatkan informasi atau penjelasan pulsa safe yang sangat lengkap dari indosat. Setelah saya membaca beberapa syarat dan ketentuan dari pulsa safe indosat di beberapa paket internet indosat im3 ooredoo yang terdpat fitur pulsa safe, akhirnya saya bisa mencoba menerjemahkan fitur yang dimiliki oleh Indosat Im3 ooredoo tersebut. Semoga membantu dan bermanfaat.
4 komentar
Terima kasih juga sudah mampir baca di Blog saya ;)