Tadi malam ada peristiwa yang cukup heboh di kalangan pengguna Kartu Axis. Banyak pengguna kartu Axis yang ingin membeli paket internet, akan tetapi gagal karena adanya peringatan “http url not found”. Bila diartikan dalam Bahasa Indonesia, kurang lebih artinya adalah HTTP URL tidak ditemukan. Mungkin yang jadi pertanyaan adalah, maksud dari http url not found saat daftar paket artinya apa? Cara mengatasinya bagaimana?
Sebelum membahas lebih jauh, alangkah lebih baiknya apabila sahabat mengenal dahulu istilah HTTP dan URL. HTTP adalah singkatan dari Hyper Text Transfer Protocol, sedangkan URL adalah singkatan dari Uniform Resource Locator. Sederhananya, keduanya berhubungan dengan suatu alamat yang dituju. Jadi ketika ada peringatan atau pemberitahuan yang berisi http url not found, maka ada pemberitahuan bahwa alamat yang dituju tidak ditemukan.
Maksud alamat yang dituju adalah alamat yang digunakan untuk memproses pembelian paket internet yang akan dibeli. Sehingga ketika muncul peringatan http url not found, maka ada indikasi bahwa sedang ada masalah teknis dari system penyedia layanan. Dengan adanya gangguan atau masalah tersebut, maka bisa dipastikan bahwa proses pembelian paket internet atau lainnya tidak bisa dilakukan.
Oleh karena itu, bagi sahabat pengguna kartu Axis atau lainnya yang mengalami munculnya pesan http url not found pada waktu melakukan pembelian paket, maka saya yakin bahwa transaksi tidak akan diproses. Apabila terjadi hal tersebut, sahabat tidak perlu takut dan panik. Yang perlu sahabat lakukan adalah menunggu sampai sistemnya normal atau juga bisa menghubungi CS (Customer Service) untuk meminta keterangan lebih jelas tentang penyebabnya.
Menurut saya error atau gangguan pada system server suatu provider adalah hal yang tidak bisa dihindari. Meski demikian, permasalah tersebut seharusnya bisa diminamilisir dengan cara perawatan yang berkala pada perangkat yang dimiliki agar tidak terlalu berdampak terhadap kenyamanan pelanggannya. Saya harapkan setelah membaca tulisan ini, sahabat tidak takut dan panik lagi ketika melakukan transaksi pembelian paket atau lainnya kemudian muncul keterangan “HTTP URL NOT FOUND”. Semoga membantu dan bermanfaat.
49 komentar
Sepertinya sekarang sudah normal Kak 😁
Kalau masalah waktu ya tergantung dari tim teknisi yang menanganinya Kak. Tenang saja Kak, pasti normal kembali. Kalau tidak normal, bisa didemo banyak orang nanti 😁
Sabar sabar
Iya sabar saja Kak, semua pelanggan saat ini mengalaminya Kak 😊