Telkom kembali meluncurkan produk baru yaitu Paket Indihome Lite yang menyasar kalangan yang selama ini kurang terjangkau oleh keberadaan Indihome. Sesuai dengan namanya bahwa Paket Indihome Lite adalah produk versi ringan dari Indihome (reguler) yang sudah ada sebelumnya. Meski biaya dari Indihome Lite tidak sampai Rp 200.000, akan tetapi layanan yang diberikan oleh produk ini tidak bisa dipandang sebelah mata.
Ada 3 layanan (Triple Play) yang ditawarkan oleh produk murah Indihome Lite, yaitu akses jaringan internet, telepon, dan Hiburan (Televisi). Berikut adalah benefit yang akan sahabat dapatkan apabila berlangganan Paket Indihome Lite:
- Internet dengan kecepatan hingga 10 Mbps dengan FUP 250 GB
- Gratis 50 Menit telepon lokal dan SLJJ
- 33 Channel TV yang terdiri dari TV lokal, movie, entertainment, dan acara untuk anak-anak.
Untuk FUP (Fair Usage Policy) sebenarnya tidak perlu sahabat khawatirkan, karena kecepatan internet setelah batas pemakaian normal yang ditentukan masih bisa diandalkan. Berkaca dari FUP untuk layanan Indihome Reguler, pembatasan kecepatan Internet paling rendah adalah 4Mbps. Untuk informasi lebih lengkap mengenai FUP Indohome, sahabat bisa membaca tulisan saya sebelumnya tentang [FUP Indihome Membuat Kecepatan Internet Menurun].
Yang membuat kurang menarik dari Paket Indihome Lite adalah tentang cara berlangganannya. Untuk bisa berlangganan paket tersebut, sahabat tidak bisa sendirian mendaftar untuk pemasangan paket Indihome Lite, akan tetapi harus berpasangan. Maksud dari berpasangan adalah ketika daftar, harus pesan 2 sekaligus. Sebagai contoh sahabat tinggal di kost-kostan, maka untuk bisa berlangganan paket Indihome Lite, sahabat harus mengajak tetangga kost (1 orang) untuk ikut berlangganan.
Kalau paket ini sasarannya adalah generasi milenial yang tinggal di Apartment, Kost, atau keluarga baru yang tinggal di perumahan, dan membutuhkan koneksi internet, telepon, serta hiburan TV digital, saya kira paket ini sangat cocok untuk digunakan. Akan tetapi kalau yang sahabat butuhkan hanya koneksi Internet, maka saya lebih merekomendasikan paket Indihome Single Play yang tidak ribet (harus berpasangan) untuk berlangganan. Semoga membantu dan bermanfaat.
2 komentar