Bagi sahabat pengguna Dompet Digital DANA, ada kabar baik bagi loh! Sekarang sahabat bisa kirim uang menggunakan aplikasi DANA ke rekening BANK mana saja dengan nominal minimal uang yang ditaransferkan adalah Rp 10.000 saja. Tentu saja dengan nominal tersebut, sahabat bisa kirim uang sesukanya tanpa dibatasi harus minimal Rp 50.000 atau Rp 100.000. Bayangkan, tanpa repot ke ATM maka sahabat sudah bisa kirim uang hanya bermodalkan smartphone saja.
Tentu saja dengan begitu, dompet digital DANA akan lebih memiliki nilai plus ketika digunakan. Bukan hanya sekedar sebagai dompet digital yang bisa digunakan untuk menyimpan uang dan bisa digunakan untuk melakukan pembayaran di beberapa merchant yang bekerjasama dengan DANA, akan tetapi DANA juga bisa sahabat gunakan untuk membayar tagihan listrik, telepon, asuransi, dan lain sebagainya.
Sebagai contoh pengoperasiannya, berikut adalah cara untuk transfer uang ke BANK melalui aplikasi DANA (kebetulan HP pengaturannya menggunakan Bahasa inggris), jadi bagi sahabat yang mengatur Bahasa di HP nya dengan Bahasa Indonesia, maka bisa menyesuaiakan.
- Buka aplikasi DANA, kemudian pilih menu [Send]
- Karena akan kirim ke BANK maka pilih menu [Send to Bank Account]
- Pada halaman Send to Bank Account, silakan sahabat pilih logo plus [+] kemudian pada Bank Name isi dengan nama Bank nya. Pada Account Number isi dengan nomor rekening yang akan dikirimi uang, dan pada Alias silakan sahabat isi dengan nama Orang yang memiliki rekening tersebut. Langkah selanjutnya adalah pilih tombol [ADD NEW BANK]
- Sahabat akan dibawa ke halaman Send DANA. Silakan sahabat masukkan nominal uang yang akan sahabat kirimkan, kemudian silakan pilih tombol [NEXT]
- Sahabat bisa juga kirimkan pesan bahwa uang tersebut digunakan untuk apa di bagian Write Notes. Kemudian silakan pilih tombol [SEND DANA]
- Pada halaman Confirmation, sahabat akan diberikan informasi tentang total biaya yang harus sahabat keluarkan untuk mengirimkannya. Kalau datanya sudah sesuai, silakan sahabat pilih tombol [CONFIRM]
- Masukkan PIN DANA yang sahabat miliki.
- Apablia sahabat sudah memasukkan 6 digit PIN DANA, maka kalau benar, sahabat akan dibawa ke halaman Payment Status. Kalau berhasil, maka akan ada informasi Payment Success!
Selain tampilan aplikasi DANA yang friendly, cara menggunakan aplikasi tersebut juga tidak terlalu ribet. Ketika pertama kali saya menggunakan aplikasi DANA, dengan mudah saya bisa memahami dalam mengoperasikannya. Oleh karena itu, maka saya juga yakin bahwa ketika sahabat menggunakannya pertama kali juga akan cepat bisa menyesuaikan dengan aplikasi tersebut.
Bagi sahabat yang ingin menggunakan aplikasi DANA, maka sahabat bisa download secara gratis aplikasi DANA di Google Play Store bagi pengguna Android & di App Store bagi sahabat pengguna iPhone dan iPad. Semoga membantu dan bermanfaat.
Tidak ada komentar