Beranda
Sekitar Kita
Telkomsel
Mengenal Kuota Multimedia Telkomsel
Ketika membuka aplikasi MyTelkomsel, selain informasi tentang kuota Internet, dalam aplikasi tersebut juga disajikan informasi mengenai kuota Multimedia, Telepon, SMS, dan Monetary. Pada kesempatan kali ini, saya akan membahas tentang pengertian dari kuota multimedia telkomsel. Apa itu kuota multimedia Telkomsel? Jadi sesuai dengan namanya bahwa kuota multimedia adalah kuota khusus yang bisa digunakan untuk mengakses konten multimedia.
Lebih sederhananya adalah kuota multimedia hanya bisa digunakan untuk mengakses layanan hiburan (MAXstream, MusicMAX, dan GamesMAX) yang disediakan oleh telkomsel. Jadi kuota tersebut sangat berbeda dengan kuota internet utama, midnight, dan lokal yang bisa digunakan untuk mengakses layanan apa saja. Kuota multimedia hanya bisa digunakan untuk mengakses beberapa layanan aplikasi tertentu saja.

Untuk lebih jelasnya, berikut adalah layanan hiburan yang bisa sahabat akses menggunakan kuota multimedia telkomsel:

[1] Layanan MAXstream

Apabila sahabat memiliki kuota MAXstream, maka kuota tersebut bisa sahabat gunakan untuk menonton berbagai konten layanan MAXstream seperti HBO GO, IFLIX, Viu, Vidio, Sushiroll, dan tentu saja MAXstream. Untuk informasi lebih lanjut mengenai kuota MAXstream, sahabat bisa membacanya di tulisan saya sebelumnya tentang [Mengenal Paket MAXstream Telkomsel]

[2] Layanan MusicMAX

Dengan memiliki kuota MusicMAX, maka sahabat bisa mengkases beberapa aplikasi musik popular yang sering sahabat gunakan  seperti Langit musik, Spotify, Smule, Joox, Radio GenFM, Guvera, dan Prambors FM.

[3] Layanan GamesMAX

Apabila sahabat memiliki kuota Multimedia GamesMAX, maka sahabat bisa mengakses berbagai layanan Game (permainan) yang bekerja sama dengan Telkomsel. Beberapa game online yang bisa diakses dengan kuota GamesMAX adalah Mobile Legends, Free Fire, Black Desert Mobile, Life After, Rise of Nowlins, Arena of Valor, Shell Fire, dan Line Let’s Get Rich.

Selain ketiga layanan yang saya sebutkan di atas, ternyata ketika saya melakukan pembelian paket e-commerce dan paket Youtube MyTelkomsel Reward, kuota yang saya dapatkan juga masuk dalam kategori paket mutimedia. Untuk membeli kuota multi media Telkomsel (MAXstream, MusicMAX, dan GamesMAX), sahabat bisa membelinya melalui kode dial umb *363# dan juga bisa melalui Aplikasi MyTelkomsel.

[4] Aplikasi Lain

Selain layanan MAXstream, MusicMAX, dan GamesMAX, masih ada banyak aplikasi yang tergabung dalam kuota multimedia Telkomsel. Sebagai contoh adalah kuota belajar bantuan pemerintah, maka kalau sahabat memiliki kuota tersebut, sahabat bisa mengakses beberapa aplikasi yang tergabung dalam kuota belajar Telkomsel. Untuk lebih jelasnya, sahabat bisa membaca tulisan saya [Yes, Akhirnya Dapat Kuota 50GB Gratis Kemendikbud].

Untuk mengetahui jenis kuota multimedia yang sahabat miliki, sahabat juga bisa mengetahuinya menggunakan aplikasi MyTelkomsel. Apabila sahabat belum memiliki aplikasi MyTelkomsel, sahabat bisa mendownloadnya secara gratis di App Store dan Google Play Store. Semoga membantu dan bermanfaat.

Penulis blog

59 komentar

  1. nurul rahmawati
    nurul rahmawati
    28 November, 2020
    Disney hotstar masuk ke mulyimedia ga? Atau harus maxstream aja?
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      28 November, 2020
      Kuota Multimedia MAXstream juga bisa digunakan untuk mengakses aplikasi Disney+ Hotstar Kak.
    2. nurul rahmawati
      nurul rahmawati
      29 November, 2020
      Kalau untuk pembayarannya gimana ya? Saya kartunya udah pascabayar.
      Bayarnya tuh bisa di alfa gitu kaya bayar tagihan kartu Halo atau gimana boleh dijelaskan ka?
    3. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      29 November, 2020
      Bayar tagihan kartu Halo mudah Kak. Bisa di kantor pos, pegadaian, pakai dompet digital DANA,OVO, GoJek, LinkAja, kemudian lewat alfamart dan indomart juga bisa Kak. Nanti kalau sudah ada tagihan pembayaran, Kalau Kakak mau bayar di alfamart, Kakak tinggal datang kesana dan bilang mau bayar tagihan kartu Halo. Nanti tinggal nyebutin nomornya saja Kak 😊
    4. nurul rahmawati
      nurul rahmawati
      29 November, 2020
      Maksud saya bayar disney hotstar nya hehe
      Bisa alfa juga ga? Atau gimana?
      Kalo tagihan halo saya biasa ke alfa emang hehe
    5. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      29 November, 2020
      O, maksudnya langganan Disney+ Hotstar ya Kak? Langsung dibeli via MyTelkomsel saja Kak. Jadi nanti biayanya akan ditambahkan pada tagihan.
    6. nurul rahmawati
      nurul rahmawati
      29 November, 2020
      Oh gitu? Okedeh makasih banyaak🙏🏻🙏🏻🙏🏻
    7. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      29 November, 2020
      Sama-sama Kak 😁
  2. Unknown
    Unknown
    29 September, 2020
    Kak, aku masih gak paham fungsi multimedia, krn selama ini tak pernah terpakai.. Aku pakai 2 no prabayar dan pasca bayar.. Bisa tolong jelaskan lebih detail cara penggunaannya apa saja dan dimana bisa menggunakannya? Makasih kak atas bantuannya
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      29 September, 2020
      Gini saja Kak, sebagai contoh, coba Kakak install aplikasi MAXstream (bisa di download di Google Play Store ataupun App Store). Setelah Install aplikasi tersebut, silakan Kakak buka dan nonton Film atau acara TV menggunakan MAXstream. Setelah beberapa menit atau Jam, silakan cek kuota Multimedia kartu Halo nya Kak.

      Untuk cara penggunaan & penjelasan lebih detail mengenai kuota multimedia Telkomsel, mungkin beberapa hari lagi akan saya tulis Kak :)
    2. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      09 Oktober, 2020
      Untuk cara menggunakan kuota multimedia sudah saya jelaskan di artikel saya [Cara Menggunakan Kuota Multimedia Telkomsel]
  3. Iyang
    Iyang
    28 Agustus, 2020
    Kak maaf mau tanya kartu saya di migrasi ke kartu halo apa masih bisa di batalkan atau ada solusi buat balikin lagi ke kartu biasa? Soal nya udah cukup lama sekitar 7 bulanan
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      28 Agustus, 2020
      Hai Kak Iyang,

      Untuk kartu prabayar (Simpati, As, dan Loop) yang berubah menjadi kartu pascabayar (Halo), maka tidak bisa dirubah kembali menjadi kartu prabayar Kak. Jadi kalau ingin mengembalikannya menjadi kartu biasa (prabayar) sampai saat ini belum ada solusinya Kak.

      Kalau Kakak tidak ingin menggunakan layanan Pasca bayar (Kartu Halo), maka Kakak harus menutupnya dengan konsekuensi nomornya akan hangus dan tidak bisa digunakan lagi kak :)
  4. Adrian
    Adrian
    23 Agustus, 2020
    Meski punya paket multimedia sebanyak 999.99+GB di my telkomsel. Di pakai nonton chanel tv atau video lainnya di MAXtream tetap aja gk pengaruh, malah kuota internet utama yg kena
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      23 Agustus, 2020
      Hai Kak Adrian. Di dalam menu Multimedia kan terdapat beberapa kuota multimedia. Ada kuota MAXstrem, MusicMAX, GamesMAX, Belajar, dan lain sebagainya. Coba kakak perhatikan lebih detail mengenai kuota yang Kakak miliki untuk mengetahui kegunaan dari kuota yang Kakak miliki. Sebagai contoh yang Kakak miliki adalah kuota belajar, maka ketika akses aplikasi MAXstream ya tidak terpakai Kak :)
  5. Syifa
    Syifa
    19 Juni, 2020
    Hai kak evy..

    Kak hari ini saya blm dapat konfirmasi pembatalan berhasil:(

    msh dlm proses pihak terkait. Khawatir bgt keburu aktif kartu halo nya, udh di telpon 188 jg hasilnya tetap sama...

    Kira2 besok hari sabtu bisa nggak ya kak telp 188?
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      19 Juni, 2020
      Pakai caranya Kak Diana Tupa yang saya tulis di Blog ini Kak. Intinya tulis di Wall Facebook Telkomsel (bukan pesan pribadi lho). Tuliskan keluhannya Kak (termasuk janjinya suruh nunggu dan nunggu).
    2. Syifa
      Syifa
      19 Juni, 2020
      Baik kak, sudah saya baca. Kak diana juga nunggu kira2 selama 6 hari ya... :')
    3. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      19 Juni, 2020
      Iya... Jangan lupa sering pantau pulsa dan paket internetnya Kak 😊

      Besuk tanyakan lagi ke CS. Kejar terus Kak 😁
    4. Syifa
      Syifa
      19 Juni, 2020
      Sudah saya coba menulis di wall facebooknya telkomsel kak evy, doakan ya semoga berhasil 🙏🙏🙏

      Makasi banget kak evy, blognya ka evy sangat membantu saya 😭
    5. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      19 Juni, 2020
      Iya Kak. Semangat 😊
    6. Syifa
      Syifa
      21 Juni, 2020
      Selamat sore kak evy 😊

      Kak hari ini aku dapat email gini



      Mohon maaf atas ketidaknyamanan yang dialami. Mengenai pengajuan pembatalan migrasi kartuHalo di nomor 62821xxxxx, saya cek pengajuan pembatalan migrasi telah disetujui dan proses migrasi kartuHalo tidak dilanjutkan.


      Demikian penjelasan yang dapat saya sampaikan. Silakan menghubungi kembali apabila membutuhkan informasi, permintaan, atau keluhan lainnya. Terima kasih untuk tetap setia menggunakan produk Telkomsel.

      Ini udah fix batal kan kak evy meskipun nggak ada konfirmasi yg masuk ke sms/telpon
    7. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      21 Juni, 2020
      Iya, sudah Fix berhasil membatalkan proses migrasi Kartu Halo Kak Syifa. Selamat ya... Perjuangannya ternyata mendapatkan hasil sesuai yang diharapkan 😊
    8. Syifa
      Syifa
      21 Juni, 2020
      Alhamdulillah 😭😭😭

      Makasi banyak kak evy blognya ngebantu syifa bgt, abis itu kak evy juga selalu reply komentar
      Syifa di blognya,meskipun harus spam di postingan yg lain🙏😭 mohon maaf ya kak 🙏

      Terimakasih banyak kak evy 😊😇🙏
    9. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      21 Juni, 2020
      Alhamdulillah, ikut senang bisa sedikit membantu Kak Syifa 😊

      Sebenarnya kuncinya adalah karena usaha kak Syifa yang pantang menyerah untuk membatalkan proses migrasi kartu Halo tersebut Kak 😁

      Iya, sama-sama Kak... Bisa jadi percakapan di komentar ini juga bisa membantu pembaca lainnya yang sedang mengalami permasalahan yang sama dengan yang Kakak alami kemarin.

      Sukses selalu ya Kak 😊
    10. Syifa
      Syifa
      21 Juni, 2020
      Hihihi iya kak evy 😊😇

      Aamiin semoga yg mengalami masalah seperti syifa baca blog kak evy yg bener2 bermanfaat bgt. dan dapat terselesaikan juga 😊


      Kakak juga sukses terus yaa 😊😇 sehat sehat ya kakak & keluarga 😊🙏
    11. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      21 Juni, 2020
      Iya Kak Syifa, Sama-sama ;)
  6. Syifa
    Syifa
    16 Juni, 2020
    Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      16 Juni, 2020
      Tetap ada notifikasi pemberitahuan dari Telkomsel kak. Jadi pesan SMS yang menyatakan bahwa proses pembatalan migrasi Kartu Halo itu yang mengirimkan bukan Marketing, akan tetapi oleh CS nya.

      Sama-sama Kak, saya hanya bisa membantu sebisa saya :)
    2. Syifa
      Syifa
      16 Juni, 2020
      Baik mbak, aduh sudah di komen sama mbak, padahal tadi itu komentar saya berbelit, nanya lagi nanya lagi hehe.. Maaf ya mbak 😊
    3. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      16 Juni, 2020
      Santai saja Kak Syifa, Gapapa :D
    4. Syifa
      Syifa
      17 Juni, 2020
      mbak evy, mau bertanya lagi hehe, tadi saya dapat email dari cs telkomsel

      Selamat pagi,

      Terima kasih telah menghubungi layanan pelanggan Telkomsel melalui email cs@telkomsel.co.id.


      Perihal pengajuan pembalatan migrasi kartuHalo, saya cek di nomor 0821xxxxxxx status nomor masih prabayar. Sebelumnya sudah dibantu buatkan pelaporan dengan ID 1-1GV94CH dan saat ini masih dalam koordinasi tim terkait dan sudah dibantu follow up kembali, diupayakan kendala dapat segera terselesaikan.

      kalau seperti itu kemungkinan di acc gak ya kak pembatalannya?
    5. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      17 Juni, 2020
      Kemungkinan besar ACC kalau sudah seperti itu Kak 😁
    6. Syifa
      Syifa
      17 Juni, 2020
      Aamiin kak 😊
    7. Syifa
      Syifa
      18 Juni, 2020
      Selamat pagi kak evy 😊
      kak hari ini kan sudah 3 hari semenjak penawaran dan pembatalan migrasi. saya telpon ke 188 kalau saya ingin cek apakah pembatalan migrasi saya sudah berhasil/belum.

      Tetapi Kata CS nya msh dalam proses pihak terkait. Kemudian saya disuruh menunggu sampai 24 jam kedepan.

      Apa masih bisa batal ya kak evy? soalnya kata CSnya blm bisa menjamin batal dan takut keburu aktif kartuhalonya. :')
    8. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      18 Juni, 2020
      Masih bisa Kak. Jangan lupa kalau perlu, beli pulsa atau paket Lagi ya Kak 😊
    9. Syifa
      Syifa
      18 Juni, 2020
      Alhamdulillah, iya kak td sudah isi ulang pulsa hehe
  7. Syifa
    Syifa
    16 Juni, 2020
    Mbak, tadi pukul 16.26 saya dapat telpon dari 188 tapi tidak sempat keangkat sama saya. Nah akhirnya saya telpon lagi ke 188 dan berhasil diangkat, kata CS nya proses pembatalan saya memang sudah dibantu proses. trus mbaknya bilang kalau telpon 188 sebelumnya itu dari pihak marketing, mungkin ingin menanyakan beberapa hal. Tapi tidak terangkat sama saya:( gimana mbak? Apa pihak marketing tersebut akan telpon balik ke saya gak ya mbak kira2?
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      16 Juni, 2020
      Tenang saja Kak, biasanya marketing tersebut akan menanyakan kenapa Kakak membeli paket internet baru? Kenapa kok mengajukan pembatalan? Kadang ada yg marah² 😅

      Tidak apa-apa mbk, santai saja. Jawab saja sesuai dengan apa yang ingin Kak Syifa katakan 😊
    2. Syifa
      Syifa
      16 Juni, 2020
      Baik mbak, tdi jg saya sudah telpon lg ke 188, memang itu dari pihak marketing dan saya sudah dibikin lagi laporan percepatan pembatalan gitu... Semoga secepatnya pihak marketing telpon saya balik. .

      Baik mbak 😊 semoga saya berhasil batal pindah ke pascabayar
    3. Syifa
      Syifa
      16 Juni, 2020
      Saya nyesel bgt gak sempat keangkat krn lg bantu2 mamah. Mungkin kalau memang keangkat pembatalannya hari ini juga sudah selesai kali yaa. ..

      Semoga mereka telpon balik. Atau kalau tidak di telpon balik, dapat sms gitu ga sih mbak kalau saya sudah batal migrasi?
    4. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      16 Juni, 2020
      Tenang saja Kak, kalau pihak marketing Nelpon itu tujuannya mungkin hanya ingin menanyakan kenapa mengajukan pembatalan & malah beli paket internet? Pada intinya mereka kecewa karena Kakak membatalkan proses migrasi tersebut. Seandainya tidak nelpon lagi juga tidak apa-apa Kak. Nanti kalau proses pembatalan migrasinya sudah sukses, akan mendapatkan SMS pemberitahuan Kak. Jadi jangan nyesel karena bantu-bantu ibunya ;)
    5. Syifa
      Syifa
      16 Juni, 2020
      Hihhii iya mbak saya nggak nyesal kok kalau bantu2 mamah mah, tp memang td hp saya dalam mode getar, jd tidak tahu ada telpon masuk. Hehe

      Jd saya tunggu dulu aja ya mbak, tapi kalau sudah seperti itu apakah saya benar2 bisa dibatalkan migrasinya mbak?
    6. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      16 Juni, 2020
      Selama nomornya belum berubah menjadi Kartu Halo, maka proses pembatalan kartu Halonya masih bisa dilakukan Kak :)
  8. Syifa
    Syifa
    16 Juni, 2020
    Kak kenapa ya kok saya belum dapat sms permohonan pembatalan kayak orang orang ya? Atau kita nunggu dulu smpe hari kamis?
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      16 Juni, 2020
      Iya, ditunggu sampai hari Kamis Kak. Kalau sampai hari Kamis belum mendapatkan pemberitahuan, baru Kak Syifa hubungi CS Telkomsel lagi 😊
  9. Syifa
    Syifa
    16 Juni, 2020
    Nanti saya boleh kan mbak tanya2 lagi semisal ada progress dari telkomsel terkait pembatalan ini?
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      16 Juni, 2020
      Silakan Kak Syifa, boleh kok 😊
  10. Syifa
    Syifa
    16 Juni, 2020
    Iya kak, saya menyetejui migrasi pada hari senin pukul 12.06.nah terus saya pada hari itu jg melakukan pembatalan, saya langsung gerak cepat telpon ke 188, yg pertama katanya nonor saya tidak bisa dibatalkan migrasinya. Tetapi saya coba untuk telpon lagi ke 188 dan alhamdulillah katanya sudah di bikin laporan pembatalan dan nunggu 72 jam. Nah abis itu saya pastikan lagi, saya telpon cs nya lg dan memang hasilnya Sama setelah nomor saya di cek saya sudah melakukan pembatalan migrasi dan harus nunggu 3 hari. Berarti saya nunggu 3 hari ya kak? Nanti saya ajukan pembatalan lg hari kamis?
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      16 Juni, 2020
      Kalau sudah dibuatkan laporan oleh CS Telkomsel, berarti tinggal menunggu proses pembatalan migrasinya Kak. Kalau sampai hari Kamis Kak Syifa belum mendapatkan pemberitahuan bahwa proses migrasinya sudah dibatalkan, maka silakan Kakak tanyakan perkembangannya. Biasanya kalau sudah dibuatkan laporan oleh CS Telkomsel, prosesnya tinggal nunggu sebentar lagi Kak 😊
    2. Syifa
      Syifa
      16 Juni, 2020
      Baik kak, semoga kartu saya bisa dibatalkan migrasinya. soalnya paketan saya juga habis 5 hari kedepan. Baik nya saya nanti isi paketan lagi ya kak? Soalnya takutnya setelah hari kamis itu, saya harus tetap menunggu 72 jam lagi.


      Dan saya takut paket saya keburu abis, soalnya memang si mbak2 yg nawarin migrasi kurang begitu jelas informasinya kapan tepatnya saya bisa dimigrasi..


      Semoga saya bisa membatalkan migrasinya aamiin...makasi ya kak evy, berkat postingan kak evy yg tentang pembatalan migrasi dan byk yg berhasil. Saya jd lebih lega... Maaf sebelumnya komentar nya di postingan ini hihi 😁
    3. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      16 Juni, 2020
      Kalau menurut saya tetap dijaga paket & kuota internetnya Kak 😊

      Iya, gapapa komentar disini karena memang beberapa halaman yang membahas tentang masalah ini sudah full 200 komentar Kak 😊

      Semoga saja ga sampai 5 hari Kak 😁
    4. Syifa
      Syifa
      16 Juni, 2020
      Aamiin kak semoga proses pembatalannya cepat... Saya khawatir banget, krn pas penawaran memang iya iya aja tanpa tahu buruknya apa..
    5. Unknown
      Unknown
      17 Juni, 2020
      Mang kenpa ya buruk nya pd banyak yg batalin saya Lom tau nih k mohon info nya
    6. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      17 Juni, 2020
      Sebenarnya bukan buruk Kak, hanya masalah cocok atau tidaknya 😅

      Coba baca-baca tulisan saya di blog ini yang berkaitan dengan Kartu Halo Kak 😊
  11. Tampilkan selengkapnya
  12. Syifa
    Syifa
    15 Juni, 2020
    Halo kak, sebelumnya saya sudah baca2 postingan kakak yg tentang pembatalan migrasi pascabayar. Saya td kan ikut terayu mbak2 tsel untuk migrasi, tp setelah saya pikir2 dan saya baca2 komentar orang lain, banyak yg nyesel jd pelanggan pascabayar.akhirnya saya tadi juga sudah telpon ke cs 188,saya sudah kirim data di twitter, dan di email (tapi tidak ada respon) untuk membatalkannya dan tidak jadi menjadi pelanggan pascabayar. nah kalau dari cs dan twitter, memang di respon kalau sudah di bikin laporan pembatalan dan menunggu 72 jam. Tapi saya kenapa ya tidak mendapat sms seperti orang lain, yg pembatalan sudah di proses? Saya takut nomor pascabayar nya terlanjur aktif abisnya saya jg kurang ngeh juga itu kartu kapan aktifnya, mbak2nya gak infokan kapan kartunya aktif. Trus paket internet saya jg abis hari ini, akhirnya saya beli paket lg karna kan katanya kartunya akan aktif kalo kuota abis. Nah itu gmn ya mbak? Kira2 ntar 3 hari kedepan saya batal gak ya? Saya takut soalnya...saya msh blm punya gaji yg tetap..
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      15 Juni, 2020
      Bagaimana respon CS yang dihubungi melalui 188 Kak? Biasanya kalau CS 188 responnya lebih cepat dan jelas karena kan berbicara secara langsung.

      Kalau respon CS melalui Twitter memang tanggapannya adalah standar, artinya adalah bahwa secara prosedural memang untuk membatalkan proses migrasi kartu Halo bisa dilakukan setelah 3x24 Jam sejak pengajuan migrasi kartu Halo.

      Jadi kalau merujuk pada tanggapan CS Telkomsel melalui Twitter, Kakak bisa melakukan pengajuan pembatalan proses migrasi Kartu Halo pada hari Kamis (kalau Kakak setuju migrasi hari Senin).

      Kalau ada yang satu hari bisa langsung dapat SMS pembatalan, karena memang pengajuan pembatalannya langsung diproses Kak. Biasanya mereka gerak cepat langsung membatalkan proses migrasi dengan menghubungi CS melalui 188.

      Kalau secara prosedural, 2-3 hari lagi nomor Kakak belum akan dibatalkan proses migrasinya Kak. Karena 3 hari lagi baru bisa mengajukan pembatalan, setelah mengajukan pembatalan maka Kakak harus menunggu lagi prosesnya 3x24 Jam lagi.

      Berdoa saja semoga tidak segera diproses Kak. Setidaknya dengan melakukan pembelian paket internet tadi, merupakan salah satu usaha Kakak untuk memperlambat proses migrasi Kartu Halo.

      Saran saya sekarang, coba nelpon lagi ke CS melalui CS 188 Kak. Siapa tahu nanti bisa mendapatkan CS yang ramah dan bisa membantu dengan cepat.
    2. Me_umee
      Me_umee
      09 Juli, 2021
      Setau saya ga bisa di batalkan,, dulu saya malah lgsg ke gerai telkomsel karena ada yg bilang katanya bisa di batalkan ke AS lagi ga HALO,, ternyata zonk dan ga bisa donk,, sedih karena nmr udh lebih dari 10th,, jadi terpaksa lanjut di HALO karena sayang sama nmr nya 😭😭
    3. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      10 Juli, 2021
      Bisa Kak... udah banyak yang bisa, salah satunya Kak Syifa yang komentar disini. Coba baca kebawah komentar-komentarnya Kak :)