Beranda
Axis
by.U
Indosat
Pendidikan
Telkomsel
Tri
XL
Pengertian, Fungsi, dan Pembagian Kuota Subsidi Pemerintah
Pemerintah sudah mulai menyalurkan kuota subsidi kepada pendidik dan peserta didik (Jenjang PAUD, Dasar, dan Menengah), serta kepada Dosen dan Mahasiswa dengan besaran kuota yang berbeda-beda. Perlu sahabat ketahui bahwa kuota yang diberikan oleh pemerintah ini terbagi menjadi dua yaitu kuota umum dan kuota belajar.

Pengertian

Kuota Subsidi / Subsidy adalah kuota bantuan dari pemerintah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) kepada pendidik, peserta didik, dosen, dan mahasiswa. Seperti yang saya sampaikan di atas bahwa tidak semua kuota yang sahabat dapatkan bisa digunakan untuk mengakses semua konten internet.

Pembagian Kuota

Ada 4 kelompok yang akan mendapatkan kuota subsidi pemerintah dengan besaran yang berbeda-beda. Untuk lebih jelasnya, berikut adalah pembagian kuota subsidi pemerintah yang diberikan kepada peserta didik, pendidik, dosen, dan mahasiswa:
[1] Peserta Didik Jenjang PAUD (20GB/Bulan)
  • Kuota umum 5 GB
  • Kuota belajar 15GB

[2] Peserta Didik Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah (35GB/Bulan)
  • Kuota umum 5GB
  • Kuota belajar 30GB

[3] Pendidik Jenjang PAUD, Pendidikan Dasar dan Menengah (42GB/Bulan)
  • Kuota umum 5GB
  • Kuota belajar 37GB

[4] Dosen dan Mahasiswa (50GB/Bulan)
  • Kuota umum 5GB
  • Kuota belajar 45GB

Fungsi

Kuota subsidi pemerintah berfungsi untuk mendukung proses pembelajaran secara online di tengah pandemi covid-19 yang terjadi sekarang ini. Karena ada 2 kuota yang terdapat dalam kuota subsidi, maka kedua kuota tersebut memiliki fungsi yang berbeda juga.

Kuota umum (subsidi) bisa digunakan untuk mengakses konten internet apa saja. kuota subsidi umum bisa sahabat gunakan untuk browsing, streaming, chatting, download, game, facebook, Instagram, dan layanan internet lainnya.

Kuota belajar (subsidi) hanya bisa digunakan untuk mengakses halaman (website) dan aplikasi pembelajaran, aplikasi video conference, website kampus, dan aplikasi WhatsApp. Kuota inilah yang saya maksud tidak bisa digunakan untuk mengakses konten internet apa saja.

Cara Menggunakan

Untuk menggunakan kuota subsidi pemerintah caranya sangat mudah dan sederhana. Ketika sahabat mengakses aplikasi atau website yang termasuk dalam kuota belajar, maka kuota belajar yang sahabat miliki akan terpakai. Sedangkan ketika sahabat mengakses aplikasi atau website lainnya, maka yang akan digunakan adalah kuota umum.

Catatan

Aplikasi dan website yang bisa diakses menggunakan kuota belajar (subsidi) adalah Aminin, Ayoblajar, Bahaso, Birru, Cakap, Duolingo, Edmodo, Eduka system, Ganeca digital, Google Classroom, Kipin School 4.0, Microsoft Education,Quipper, Ruang Guru, Rumah Belajar, Sekolah.Mu, Udemy, Zenius, dan WhatsApp.

Ada 5 Aplikasi Video Conference populer yang bisa diakses menggunakan kuota belajar (subsidi) yaitu Cisco Webex, Google Meet, Microsoft Teams, U Meet Me, serta Zoom. Untuk website universitas di Indonesia, saat ini ada 401 alamat portal website yang bisa sahabat akses menggunakan kuota belajar (subsidi).

Sedangkan website pendidikan yang bisa diakses menggunakan kuota belajar subsidi pemerintah adalah sebagai berikut:

aksi.puspendik.kemdikbud.go.id/membacadigital

bersamahadapikorona.kemdikbud.go.id

bse.kemdikbud.go.id

mejakita.com

buku.kemdikbud.go.id

melajah.id

cambridgeenglish.org

pijarmahir.id

elearning.gurudaringmilenial.id

pijarsekolah.id

guruberbagi.kemdikbud.go.id

rumahbelajar.id

setara.kemdikbud.go.id

icando.co.id

indihomestudy.com

kelaspintar.id

www.indonesiax.co.id

tve.kemdikbud.go.id

suaraedukasi.kemdikbud.go.id

infomedia.co.id

lms.seamolec.org

www.wekiddo.com


Sebagai informasi bahwa kuota subsidi pemerintah diberikan kepada pendidik, peserta didik, dosen, dan mahasiswa yang sebelumnya sudah mendaftar melalui kampus atau sekolah. Hampir semua provider seperti Telkomsel, Indosat IM3, XL, Axis, Tri, by.U, dan operator lainnya bisa didaftarkan untuk mendapatkan kuota subsidi dari pemerintah.

Dengan melihat banyaknya fungsi atau manfaat dari kuota subsidi yang diberikan oleh pemerintah, maka tentu saja harapannya adalah pembelajaran secara online atau dalam jaringan di sekolah ataupun perguruan tinggi di Indonesia bisa berjalan dengan lancar. Kuota subsidi dari pemerintah ini diberikan selama 4 bulan (September – Desember 2020). Semoga membantu dan bermanfaat.

Penulis blog

Tidak ada komentar