Beranda
Catatan Saya
Sekitar Kita
Telkomsel
Cara Mudah Cek Pemakaian Terakhir Telkomsel
Ketika tiba-tiba pulsa Telkomsel sahabat berkurang tanpa disadari, pastinya hal tersebut akan membuat sahabat penasaran dan bertanya-tanya tentang penyebab pulsa atau kuota sahabat berkurang. Bagi sahabat yang mengalami kejadian seperti itu, maka sahabat bisa dengan mudah untuk mengetahui dan cek pemakaian terakhir kartu Telkomsel yang sahabat gunakan.

Ada dua cara yang bisa sahabat pakai untuk mengecek pemakaian terakhir penggunaan pulsa dan kuota sahabat. Cara yang pertama adalah menggunakan kode dial UMB *888*7#, sedangkan untuk cara yang kedua bisa sahabat lakukan menggunakan aplikasi MyTelkomsel yang bisa sahabat dapatkan gratis melalui Play Store dan App Store.

Cek Pemakaian Terakhir Telkomsel *888*77#
  • Silakan sahabat mengakses kode dial *888*77# menggunakan smartphone yang sahabat gunakan.
  • Akan muncul transaksi atau penggunaan terakhir.
  • Dalam hal ini pemakaian terakhir saya adalah SMS sebesar 0 Rupiah atau gratis.

Cek Pemakaian Terakhir Melalui MyTelkomsel
  • Buka aplikasi MyTelkomsel, kemudian silakan sahabat pilih [Menu]. Pada Manajemen Akun, silakan sahabat pilih [Pemakaian Terakhir].
  • Pada halaman Transaksi Terakhir, akan kelihatan transaksi terakhir yang sudah sahabat gunakan.

  • Seperti cara menggunakan *888*77# hasil pemakaian terakhir juga sama yaitu SMS sebesar 0 Rupiah.

Kalau melihat dari dua cara yang sudah saya sampaikan diatas, maka kedua cara tersebut memiliki keterbatasan dalam hal penyampaian informasi mengenai jumlah transaksi atau pemakaian yang ditampilkan. Apabila sahabat ingin mendapatkan data informasi mengenai pemakaian yang lebih banyak, maka sahabat bisa menghubungi CS Telkomsel untuk lebih lengkapnya.

Kebetulan saya dulu juga pernah menghubungi CS Telkomsel ketika menanyakan proses transaksi pengisian pulsa di suatu nomor Telkomsel. Jadi waktu itu ada salah satu pembeli pulsa yang mungkin ‘secara tidak sadar’ mengatakan bahwa pulsa yang dibeli dari saya tidak masuk, akan tetapi saya sebagai penjual memiliki bukti berupa SN (Serial Number) yang valid.

Itu artinya bahwa proses transaksi pengisian pulsa ke nomor Telkomsel teman saya tersebut berhasil dilakukan. Sebagai informasi atau bukti tambahan, CS Telkomsel yang saya hubungi via telepon 188 tersebut memberikan informasi secara detail mengenai pulsa yang masuk dan juga penggunaan terakhir pada nomor Telkomsel teman saya.

Setelah saya informasikan data dari CS Telkomsel kepada teman saya, akhirnya teman saya tersebut mengaku bahwa dia lupa dalam penggunaan pulsa sebelumnya. Untuk lebih jelasnya mengenai kronologi kejadian tersebut, sahabat bisa membaca tulisan saya sebelumnya yang berjudul [Cara Melacak Penggunaan Pulsa Telkomsel Secara Detail].

Sebagai seorang yang bukan pemilik suatu nomor Telkomsel saja saya bisa mendapatkan informasi secara lengkap mengenai suatu transaksi di nomor Telkomsel yang bukan milik saya pribadi, tentu saja apabila sahabat menanyakan informasi transaksi di nomor Telkomsel sahabat sendiri, maka CS Telkomsel akan bersedia memberikan informasinya. Semoga membantu dan bermanfaat.

Penulis blog

Tidak ada komentar