Beranda
Indosat
Tarif Seluler
Cara Mengaktifkan Paket Nelpon Indosat 30 Hari Rp 100
Meskipun sudah banyak pengguna telepon seluler yang melakukan panggilan telepon menggunakan aplikasi WhatsApp, Line, dan lain sebagainya, akan tetapi tidak begitu saja panggilan menggunakan jaringan telepon konvensional ditinggalkan. Pertimbangannya adalah karena kualitas internet tidak semua stabil kecepatannya dan masih belum meratanya jaringan internet di Indonesia.

Sebagai salah satu penyedia jasa telekomunikasi di Indonesia, Indosat IM3 Ooredoo memberikan penawaran berupa Paket Nelpon Sebulan dengan harga Rp 100 kepada pelanggannya. Apabila dipikir-pikir tentunya bisa dikatakan bahwa paket nelpon tersebut harganya bukan hanya terjangkau, akan tetapi sangat terjangkau.
Kualitas panggilan telepon konvensional menggunakan jaringan satelit bisa dikatakan kualitasnya lebih baik dibandingkan dengan panggilan telepon menggunakan jaringan internet. Apalagi saat ini panggilan telepon Indosat IM3 sudah didukung dengan teknologi VoLTE, membuat kualitasnya menjadi semakin baik.

Bagi sahabat yang ingin mengaktifkan paket nelpon 1 bulan harga Rp 100 di nomor Indosat IM3 yang sahabat gunakan, maka sahabat tidak bisa melakukannya menggunakan aplikasi myIM3. Saya sendiri sudah mencoba mencari paket tersebut di aplikasi myIM3 akan tetapi hasilnya adalah sama (tidak ditemukan).

Ada dua cara yang bisa sahabat lakukan untuk mengaktifkan paket nelpon bulanan Indosat IM3 dengan harga seratus rupiah yaitu dengan mengakses kode dial *929# dan juga bisa melalui kode dial *123#. Untuk lebih jelasnya, berikut adalah cara untuk mengaktifkan paket nelpon 1 bulan Indosat IM3 menggunakan kode dial / USSD *123# dan *929#.

[1] Kode Dial *123#

  • Silakan sahabat melakukan panggilan di nomor *123#
  • Selanjutnya akan muncul Info Operator yang berisi jumlah pulsa yang dimiliki dan juga beberapa menu pilihan lainnya. Silakan sahabat masukkan angka [4] Hot Promo, kemudian pilih tombol [Kirim].
  • Sahabat akan menemukan banyak pilihan paket, dimana salah satunya adalah Paket Nelpon Rp 100 dengan masa aktif 30 hari. Masukkan angka [11] Nelp Rp 100/30hr, kemudian pilih tombol [Kirim].
  • Akan muncul halaman yang berisi “CUMA Rp 100, kamu bisa nelpon sepuasnya ke sesama nomor Indosat Ooredoo, berlaku 30 hari”. Silakan sahabat masukkan angka [1] Beli, kemudian pilih tombol [Kirim] untuk mengaktifkan paket tersebut.
  • Selanjutnya sahabat akan mendapatkan SMS yang berisi “Paket Telp Sepuasnya 30hari Rp 100 (300Mnt/hr) aktif s.d… Berlaku Kuota Harian 300menit/hari. Cek Kuota kamu dgn ketik USAGE kirim ke 123”.
  • Kuota nelpon 5 Jam per hari ke semua nomor Tri dan Indosat IM3 selama 30 hari sudah bisa sahabat nikmati.

[2] Kode Dial *929#

  • Hampir sama dengan cara yang pertama, silakan sahabat mengakses kode dial UMB *929#
  • Selanjutnya akan muncul halaman halaman yang berisi beberapa pilihan paket, dimana salah satunya adalah Paket Nelpon Sebulan hanya Rp 100. Untuk membelinya, silakan sahabat masukkan angka [11] Nelp Rp 100/30hr, kemudian pilih tombol [Kirim].
  • Silakan sahabat selesaikan prosesnya yang hampir sama dengan langkah-langkah yang sudah saya jelaskan pada cara pertama.

Catatan

Kuota nelpon dari Paket Nelpon Indosat IM3 30 Hari Rp 100 dibatasi 300 menit atau 5 jam setiap harinya selama 30 hari. Apabila ditotal maka jumlah kuota nelpon yang sahabat dapatkan adalah 9000 menit. Untuk mengetahui sisa kuota pemakaian harian paket nelpon bulanan Rp 100 maka bisa sahabat Cek menggunakan pesan SMS dengan perintah USAGE kemudian dikirim ke nomor 123.

Selain menggunakan pesan SMS untuk mengetahui jumlah sisa kuota nelpon yang sahabat miliki, sahabat juga bisa melihatnya menggunakan aplikasi myIM3. Bagi sahabat yang belum memasang aplikasi myIM3 di smartphone yang sahabat gunakan, maka sahabat bisa download aplikasi tersebut di Google Play Store ataupun App Store. Semoga membantu dan bermanfaat.

Penulis blog

6 komentar

  1. Aida
    Aida
    11 Agustus, 2022
    Kode dial *123*60# juga bisa yang indosat Rp.100. cobaen kak
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      11 Agustus, 2022
      Iya Kak Aida, bisa juga. Makasih infonya ya.... 😊
    2. Aida
      Aida
      11 Februari, 2023
      Sekarang nelepon nya sudah ndak bisa ya rp 100 ya kak ? Di nomor ku
    3. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      28 Februari, 2023
      Maaf Kak Aida baru sempat balas, maklum ada Baby 🙂

      Iya, di saya saat ini juga tidak ada lagi Kak. Yang muncul Nelpon sebulan Rp 5.000. Biasanya sih promo nelpon Rp 100 selama 30 hari tersebut bisa dimunculkan lagi oleh Indosat di lain waktu Kak 😁
  2. Aida
    Aida
    11 Agustus, 2022
    Kalau telepon lewat jaringan VOLTE gimana kak kualitas nya. Soalnya saya belum pernah coba telepon lewat VOLTE,

    Indosat rp 100 ini apa bisa juga buat telepon VOLTE apa cuma telepon.jaringan 2G ?
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      11 Agustus, 2022
      Kalau kualitas suaranya lebih bagus menggunakan VoLTE Kak. Untuk paket Indosat Rp 100 bisa menggunakan layanan VoLTE kalau sinyal dan perangkat yang digunakan mendukung Kak 🙂