Gaul dan Kreatif. Saya kira pernyataan tersebut sangat cocok apabila saya berikan kepada operator seluler AXIS. Belum lama ini, provider yang identik dengan warna ungu tersebut mengeluarkan paket unlimited yang diberi nama dengan nama TENG-GO. Apabila dihubungkan dengan Bahasa Gaul, maka secara sederhana Teng-Go artinya adalah begitu mendengar (bunyi) Teng langsung Go (pergi).
Saya tidak akan membahas lebih jauh mengenai kata TengGo, melainkan saya akan memberikan informasi mengenai Paket Unlimited TENG-GO AXIS. Berbeda dengan Paket Warnet Unlimited yang kuotanya bisa digunakan untuk mengakses semua konten internet, kuota dari Paket TENG-GO AXIS hanya bisa digunakan untuk mengakses aplikasi tertentu yang sahabat pilih.
Pengertian
Paket TENG-GO AXIS adalah paket internet unlimited yang bisa digunakan untuk mengakses konten internet tertentu sesuai dengan paket yang diaktifkan. Saat ini ada beberapa aplikasi yang bisa dipilih dan diakses dengan kuota TENG-GO AXIS yaitu Instagram (IG), YouTube (YT), Facebook (FB), dan TikTok. Tentunya tidak menutup kemungkinan aplikasi pilihannya bisa bertambah.
Fungsi
Secara sederhana, Fungsi Kuota Paket TENG-GO AXIS adalah untuk mengakses aplikasi tertentu sepuasnya sesuai dengan paket yang dipilih. Jadi ketika kuota TENG-GO aktif, maka sahabat bisa akses sepuasnya aplikasi tertentu tanpa menggunakan kuota internet utama. Dengan begitu, maka penggunaan kuota internet utama bisa dikurangi.
Cara Menggunakan
Berbeda dengan paket internet lainnya yang bisa langsung digunakan setelah paket diaktifkan/ dibeli. Paket TENG-GO AXIS hanya bisa sahabat gunakan setelah sahabat menekan tombol [PLAY] yang bisa sahabat temukan pada halaman Detail Paket / Cek Kuota di aplikasi AXISnet. Mungkin maksud dari TENG-GO adalah langkah ini, yaitu PLAY (Teng) kemudian lakukan (Go).
Pilihan & Harga
Meski saat ini hanya ada 4 aplikasi yang bisa diakses menggunakan kuota TENG-GO AXIS, akan tetapi pilihan Paket TENG-GO yang disediakan oleh AXIS berjumlah 12 paket. Untuk lebih jelasnya, berikut adalah pilihan dan harga Paket AXIS TENG-GO AXIS:
TENG-GO |
Harga |
Tik-Tok 3 Jam |
Rp 2.000 |
Facebook 3 Jam |
Rp 2.000 |
Instagram 3 Jam |
Rp 2.000 |
YouTube 3 Jam |
Rp 2.000 |
TikTok 6 Jam |
Rp 3.000 |
Facebook 6 Jam |
Rp 3.000 |
Instagram 6 Jam |
Rp 3.000 |
YouTube 6 Jam |
Rp 3.000 |
TikTok 12 Jam |
Rp 5.000 |
Facebook 12 Jam |
Rp 5.000 |
Instagram 12 Jam |
Rp 5.000 |
YouTube 12 Jam |
Rp 5.000 |
Cara Membeli
Apabila sahabat ingin mengaktifkan Paket TENG-GO caranya sangat mudah. Sahabat hanya perlu melakukan beberapa langkah di aplikasi AXISnet untuk mengaktifkan Paket TENG-GO. Apabila di smartphone yang sahabat gunakan belum terpasang aplikasi AXISnet, maka sahabat bisa download aplikasi AXISnet di Google Play Store (Android) dan App Store (iOS).
Apabila aplikasi AXISnet sudah terpasang, selanjutnya berikut adalah tutorial langkah-langkah cara membeli Paket TENG-GO AXIS:
- Buka aplikasi AXISnet, kemudian silakan sahabat pilih menu [Paket] – [Internet] – [TENG-GO], kemudian pilih salah satu Paket TENG-GO yang ingin sahabat beli.
- Sahabat akan dibawa ke halaman pembelian paket. Silakan sahabat pilih tombol [BELI LANGSUNG] untuk mengaktifkan Paket TENG-GO.
- Pilih metode pembayaran (aktivasi) paket, kemudian lanjutkan pembayaran hingga selesai.
- Sahabat akan mendapatkan notifikasi yang menyatakan bahwa paket TENG-GO sudah berhasil dibeli.
Kelebihan & Kekurangan
Kelebihan Paket TENG-GO AXIS adalah kuota internet yang diberikan unlimited. Dengan begitu maka tentunya sahabat tidak perlu takut kehabisan kuota ketika mengakses aplikasi yang tercover kuota TENG-GO. Harga yang sangat terjangkau dan bervariasi juga menjadi keunggulan dan daya tarik tersendiri dari paket TENG-GO AXIS tersebut.
Kekurangan Paket TENG-GO AXIS adalah terbatasnya aplikasi yang bisa diakses dengan kuota TENG-GO. Selain itu meski dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau, Paket TENG-GO AXIS juga memiliki masa aktif yang bisa dikatakan relatif singkat, yaitu 3 Jam hingga 12 Jam saja. Semoga membantu dan bermanfaat.
2 komentar