Indosat

Penjelasan Paket Freedom U 5.5GB Indosat IM3

Evy Nurvitasari
0 Komentar
Beranda
Indosat
Penjelasan Paket Freedom U 5.5GB Indosat IM3
Saat ini Paket Freedom U 5.5GB merupakan pilihan paket termurah dari 6 pilihan Paket Freedom U yang ditawarkan oleh Indosat IM3 Ooredoo. Bagi sahabat pengguna nomor Indosat IM3 yang ingin mengaktifkan paket tersebut, perlu sahabat ketahui bahwa kuota yang diberikan dalam Paket Freedom U 5.5GB terbagi menjadi dua jenis yaitu Kuota Utama 1GB dan Kuota Aplikasi 4.5GB.

Paket Freedom U 5.5GB dibanderol dengan harga Rp 34.000 atau mungkin juga bisa lebih murah atau lebih mahal apabila sahabat mengaktifkan paket tersebut melalui konter pulsa atau penjual lainnya. Dengan harga tersebut, Apakah paket freedom U 5.5GB pantas untuk dibeli? Sebelum menjawabnya, sahabat harus mengetahui terlebih dahulu beberapa informasi mengenai paket tersebut.

Pengertian

Paket Freedom U 5.5GB adalah paket internet yang menawarkan kuota internet utama sebesar 1GB dan kuota aplikasi 4.5GB. Paket tersebut memiliki masa aktif 30 hari dan bersifat perpanjangan otomatis setelah masa aktif paket berakhir. Itu artinya bahwa paket akan otomatis diperpanjang apabila pulsa yang sahabat miliki mencukupi untuk melakukan perpanjangan.
paket-freedom-u-5-5-gb-im3
Selain kuota internet & aplikasi (Streaming, Conference, Daily, dan E-Commerce), benefit lainnya yang bisa sahabat dapatkan dari paket Freedom U 5.5GB adalah fitur Pulsa Safe dan Data Rollover. Selain itu, sahabat juga bisa menikmati layanan telpon sepuasnya selama 5000 menit kesesama nomor IM3 dan tri selama paket tersebut masih aktif.

Pembagian & Fungsi Kuota

Seperti yang sudah saya sampaikan di atas bahwa dalam Paket Freedom U 5.5GB kuotanya dibagi menjadi dua yaitu kuota internet utama dan kuota aplikasi. Tentunya kedua kuota tersebut memiliki fungsi yang berbeda. Untuk lebih jelasnya, berikut adalah fungsi dari kedua kuota internet yang terdapat dalam paket freedom u 5.5GB.

[1] Kuota Internet Utama 1GB

Kuota internet utama freedom U bisa digunakan untuk mengakses konten internet dan aplikasi apa saja. Itu artinya bahwa sahabat bisa dengan bebas akses internet menggunakan kuota internet utama. Sifat dari kuota internet utama dalam paket freedom U adalah bisa sahabat gunakan full 24 Jam di seluruh jaringan internet Indosat IM3 Ooredoo di seluruh wilayah Indonesia.

[2] Kuota Aplikasi 4.5GB

Kuota aplikasi freedom U bisa sahabat gunakan untuk mengakses aplikasi streaming, conference, daily, dan E-Commerce. Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah Aplikasi / Apk yang bisa sahabat akses menggunakan kuota aplikasi 4.5GB pada paket freedom U 5.5GB:
  • Apps Streaming yaitu Netflix, YouTube, Instagram, TikTok, Snapchat, Spotify, dan Joox.
  • Apps Conference yaitu Google Meet, Google Classroom, Zoom, WebEx, Skype, dan Microsoft Team.
  • Daily Apps yaitu Facebook, X (Twitter), WhatsApp, Line, Gojek, dan Grab.
  • E-Commerce Apps yaitu Tokopedia, Bukalapak, Shopee, dan Traveloka.

[3] Kuota Nelpon 5000 Menit

Kuota nelpon 5000 Menit bisa sahabat gunakan untuk melakukan panggilan kesesama nomor Indosat IM3 dan Tri selama 30 Hari. Apabila dikonversi, maka 5000 menit sama dengan 83,33 Jam atau apabila sahabat melakukan panggilan secara nonstop, maka sahabat membutuhkan waktu lebih dari 3 hari untuk menghabiskan kuota nelpon tersebut.

Kelebihan

Paket Freedom U 5.5GB menawarkan kuota internet yang bisa digunakan untuk mengakses konten internet dan aplikasi selama full 24 Jam tanpa dibagi-bagi waktu penggunaannya. Selain itu, kuota internet yang ditawarkan dalam paket tersebut juga bisa digunakan di semua jaringan (2G, 3G, 4G, dan 5G) di seluruh Indonesia yang tercover jaringan Indosat IM3 Ooredoo.

Panggilan 5000 Menit kesesama nomor IM3 dan Tri juga merupakan salah satu keunggulan dari paket freedom U 5.5GB. Selanjutnya, layanan Data Rollover yang memungkinkan kuota internet utama sahabat tidak akan hangus setelah masa aktif dari paket tersebut habis juga menjadi kelebihan dari paket tersebut. Baca juga: Mengenal Kuota Data Rollover Indosat IM3

Kekurangan

Paket Freedom 5.5GB membeikan kuota internet utama (1GB) yang jumlahnya lebih sedikit dari kuota aplikasi (4.5GB). Hal tersebut tentu saja cukup merugikan dan membuat kurang nyaman penggunanya. Seperti yang sudah saya jelaskan di atas bahwa kuota internet yang bisa digunakan untuk akses konten dan aplikasi apa saja adalah kuota internet utama.

Meskipun ada layanan Pulsa Safe, akan tetapi menurut saya hal tersebut bukanlah suatu kelebihan, melainkan merupakan salah satu kekurangan dari Paket Freedom U 5.5GB. Meski sahabat bisa tetap akses internet setelah kuota internet habis, akan tetapi kecepatan internet yang diberikan dalam pulsa safe hanya 64Kbps. Kecepatan tersebut terbilang sangat lambat untuk mengakses internet.

Cara Mengaktifkan

Paket freedom U bisa sahabat aktifkan melalui aplikasi MyIM3 yang bisa sahabat download melalui Google Play Store (bagi pengguna Android) dan App Store (bagi pengguna iOS). Selain itu sahabat juga bisa mengaktifkan Paket Freedom U melalui kode dial UMB *123#, melalui Web Indosat IM3, WA Official MyIM3, Outlet, dan juga E-Commerce.

Untuk cek kuota internet dari paket freedom U 5.5GB, sahabat saya sarankan untuk melakukannya melalui aplikasi MyIM3. Selain mudah dan praktis dalam penggunaannya, dengan menggunakan aplikasi MyIM3 sahabat juga bisa dengan mudah menghentikan paket freedom U 5.5GB apabila sahabat tidak ingin memperpanjang paketnya.

Catatan

Menjawab pertanyaan Apakah Paket Freedom U 5.5GB Pantas Dibeli? Jawabannya adalah tergantung dengan kebutuhan internet sahabat dalam sebulan. Apabila kuota internet yang diberikan dalam paket tersebut dinilai mencukupi untuk memenuhi kebutuhan internet sahabat, maka tidak ada salahnya sahabat mencoba mengaktifkan paket tersebut.

Bagi sahabat yang tidak ingin dipusingkan dengan penggunaan kuota internet yang dibagi-bagi, maka saya lebih menyarankan kepada sahabat untuk mengaktifkan Paket Freedom Internet yang memberikan kuota internet utama sepenuhnya. Paket Freedom Internet Zona Kuota Plus juga layak untuk sahabat pertimbangkan. Semoga membantu dan bermanfaat.

Penulis blog

Tidak ada komentar